Happy New Year 2019
Selamat Tahun Baru
2019
Memasuki hari ke
empat di tahun 2019. Tentunya belum lupa dong dengan resolusi tahun ini. Atau
malah ada yang belum bikin resolusi tahun ini? .
Saya sendiri termasuk orang yang selalu
disiplin membuat resolusi tiap tahunnya. Sayangnya, saya belum disiplin dalam
mewujudkan resolusi tiap tahun. Saya seringkali membuat resolusi besar, tanpa
break down step by step, termasuk time schedule untuk mewujudkan resolusi besar
tersebut. Akhirnya santai-santai di awal, keteteran di akhir. Dan yah, di akhir
tahun biasanya saya sudah terlatih untuk legowo bahwa ada beberapa resolusi
yang belum tercapai.
Happy New Year . Pcture source : kisspng.com |
Mengenai resolusi di tahun 2019 ini, udah
ada di kepala sih. Kebanyakan berhubungan dengan financial management dan
rencana masa depan untuk keluarga dan anak. Tapi (lagi-lagi) belum sempat saya
tullskan di note pribadi.
Untuk blog ini? Harapannya ke depan bisa
makin produktif menulis. Tak hanya menulis sih, tapi lebih tepatnya menulis
tulisan yang infomatif dan tentu saja harus SEO friendly, supaya bisa terindeks
google dan bisa dibaca banyak orang. Melihat ke belakang, sudah ada ratusan
posting di blog ini. Namun dari statistik tiap hari, hanya beberapa
artikel/posting yang sering mendapat kunjungan visitor. Ya, selain target
tulisan secara kuantitatif, saya menargetkan bikin tulisan dengan kualitas
bagus. Parameternya: jumlah posting artikel, panjang artikel, dan jumlah
visitor artikel tersebut.
Apakah saya juga akan beralih ke vlog?. Saat
ini sih belum ada rencana. Bukan apa-apa, nge blog ini aja masih harus di
sempat-sempatkan diantara aktivitas lainnya. Dibanding nantinya punya channel
gak terurus atau Cuma setengah-setengah. Buat saya, mau ngeblog atau ngevlog,
atau dua-duanya, yang paling penting itu harus diseriusin dan konsisten. Terutama
buat kawan yang ingin mendapatkan penghasilan (monetized).
Again, Happy New Year
Samarinda, 4 Januari 2019.
0 Comments
thanks for your comment.
will be shown after moderation